STIKI, Malang – Dalam internasional seminar series yang digelar kemarin (21/11) digelar STIKI Malang bersama dengan Aptikom 7, ICCCM, dan Hebei  Vocational College of Rail Transportation China mahasiswa mendapat banyak ilmu baru yang sebelumnya tak pernah terpikirkan pemuda di Indonesia. Seperti diantaranya berbagai robot yang mulai mengambil alih kinerja manusia di segala lini kehidupan.

“Sekarang ada juga robot yang bisa mengerjakan berbagai pekerjaan rumah tangga, selain robot untuk industri.” Tukas Li Huiying.

Selain itu banyak juga jenis robot yang lain seperti robot untuk agriculture dan berbagai jenis robot yang disetting untuk kegunaan khusus. Tentunya hal ini harus diperhatikan generasi milenial karena keberadaan robot sendiri juga mengurangi ketersediaan lapangan pekerjaan. Meskipun di Indonesia penggunaan robot untuk menggantikan tenaga manusia belum dilakukan secara menyeluruh, namun perubahan ini perlu diantisipasi dengan baik.

 

Dengan adanya tukar pengalaman dan pemikiran melalui acara internasional seperti ini, mahasiswa menjadi lebih aware dengan dunia luar yang sangat berbeda dengan Indonesia. Untuk itu STIKI Malang terus berupaya untuk terus meningkatkan program-program internasional, salah satunya melalui seminar internasional ini. (Humas/Irma)